PELUNCURAN APLIKASI SIMPELTAB
Setelah melalui proses yang cukup panjang dan penyempurnaan, akhirnya aplikasi SimpelTAB yang dirancang Perumda Tirta Amertha Buana Kabupaten Tabanan secara resmi diluncurkan tepat pada HUT Perumda Tirta Amertha Buana Tabanan ke-36, Sabtu (10/9/2022).
Puncak perayaan HUT ke 36 Perumda Tirta Amertha Buana Tabanan yang mengambil tema ‘Membangun Kebersamaan di Era Baru Menuju Sumber Daya Manusia Profesional & Pelayanan Prima’ tersebut diawali dengan upacara bendera serta penyerahan penghargaan bagi pegawai berdedikasi. Kemudian dilanjutkan dengan peluncuran aplikasi SimpelTAB.
Aplikasi SimpelTAB ini dirancang sebagai upaya untuk meningkatkan pelayanan terhadap pelanggan ditengah kemajuan teknologi yang semakin pesat. Terlebih saat ini Perumda Tirta Amertha Buana Tabanan tengah fokus pada transformasi digital sehingga dapat semakin mendekatkan pelayanan dengan pelanggan dan dapat lebih efisien sehingga dapat memberikan nilai lebih kepada pelanggan.
Aplikasi SimpelTAB saat ini bisa didownload di Play Store. Untuk dapat masuk ke menu utama diperlukan Nomor SBG (ID Pelanggan) serta pelanggan harus melakukan scan QR yang ada pada water meter air masing-masing pelanggan. Apabila telah berhasil login, maka pelanggan akan disuguhkan dengan sejumlah menu. Mulai dari cek tagihan, menyampaikan keluhan, hingga baca meter mandiri. Cek tagihan dapat dilakukan untuk mengetahui tagihan rekening.
Penyampaian keluhan dapat dilakukan oleh para pelanggan dengan mengisi deskripsi pada kolom yang ada disertai foto. Kemudian untuk fitur baca meter mandiri, dapat digunakan oleh pelanggan untuk mengunggah foto meteran.
Direktur Utama Perumda Tirta Amertha Buana, I Gede Nyoman Wirah Adnyana, di usia yang ke 36, Perumda Tirta Amertha Buana senantiasa terus berupaya meningkatkan pelayanannya kepada pelanggan. Diantaranya dengan meluncurkan aplikasi berbasis android, SimpelTAB. "Inovasi ini adalah upaya kita untuk memberikan pelayanan prima kepada pelanggan. Layanan-layanan kita dapat lebih dekat lagi dengan pelanggan," tegasnya didampingi Direktur Umum I Gede Nyoman Saptaadi dan Direktur Teknik I Gede Suryantara.